Dumai,mitratoday.com – Seorang warga dari Jalan Sei Teras Gg. Muara RT.07, Kelurahan Ratu Sima, Kecamatan Dumai Selatan, mengungkapkan keluhan mengenai kondisi jalan yang tak kunjung diperbaiki melalui media sosial, khususnya dalam grup WhatsApp Ikatan Keluarga Masyarakat Batak Dumai (IKMBD). Warga tersebut, Tiurma Sianturi, menyoroti bahwa jalan di daerah mereka telah lama tidak tersentuh pembangunan.
Dalam tulisannya, Tiurma mengatakan, “Selamat siang Amang/Inang. Berkati bagi kita semua, ada 6 orang anggota DPRD Kota Dumai dari warga Batak. Jadi mohon bantuan kepada anggota DPRD Kota Dumai dan tim sukses calon Wali Kota Dumai agar memperhatikan jalan tempat tinggal kami.” Ia menambahkan bahwa kondisi jalan di tempat tinggalnya sering terendam banjir setiap kali hujan turun, dan hingga saat ini belum ada perbaikan yang dilakukan.
Tiurma berharap agar jalan di RT.07, Kelurahan Ratu Sima, segera diperbaiki. “Kondisi jalan yang selalu banjir ini sudah kami alami bertahun-tahun. Kami berharap agar aspirasi kami didengarkan dan jalan ini diperbaiki secepatnya,” ungkapnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang berusaha membantu menyampaikan aspirasi warga agar masalah ini segera ditangani. “Kami ingin jalan kami tidak mengalami banjir lagi saat dilalui,” ujarnya.
Sementara itu, pemuka masyarakat setempat, Muhammad Rahmad, menyatakan kepada media bahwa kerusakan jalan tersebut memang sudah berlangsung lama. “Setiap kali hujan, jalan ini selalu tergenang air. Sepertinya Pemko Dumai tidak mau melakukan perbaikan,” ujar Rahmad.
Dampak dari kondisi jalan yang buruk ini, masyarakat setempat merasa khawatir akan munculnya penyakit gatal-gatal akibat genangan air. Oleh karena itu, mereka meminta kepada Pemko Dumai dan dinas terkait untuk segera memperbaiki jalan tersebut, agar masyarakat terbebas dari masalah kebanjiran.
“Pemerintah Kota Dumai seharusnya tidak hanya fokus pada pembangunan jalan-jalan protokol atau di pusat kota. Mereka juga perlu turun dan melihat bahwa masih banyak jalan dan gang di pinggiran Kota Dumai yang belum tersentuh pembangunan,” tegas Rahmad.
Dengan harapan yang tinggi, masyarakat Sei Teras menantikan respons dan tindakan nyata dari pemerintah untuk mengatasi permasalahan ini demi kesejahteraan dan kenyamanan mereka.
Pewarta : E. Manalu