Baru 4 Hari Dimutasi Sudah Dimutasi Lagi, Pemda Bengkulu Selatan Jadi Obrolan Panas!!!
Bengkulu Selatan,mitratoday.com – Dikepemimpinan Gusnan Mulyadi yang menjabat sebagai Bupati Bengkulu Selatan sudah hampir 2 periode dan selama jabatannya sebagai Bupati, mutasi atau pergantian posisi jabatan di lingkup Pemkab BS terus bergulir.
Sayangnya, setiap mutasi yang dilakukan diduga selalu gaduh alias bermasalah. Mulai dari mutasi yang berdampak banyaknya ASN yang nonjob dan Demosi, sehingga berimbas sampai dengan pemblokiran data ratusan ASN BS yang dilakukan pihak BKN.
Seperti beberapa hari lalu, Senin (18/3/2024), Pemkab Bengkulu Selatan melaksanakan mutasi untuk pejabat eselon III dan IV. Total ada 109 pejabat eselon III dan IV dimutasi dan dirotasi.
Namun, berselang beberapa hari saja, Kamis (21/3/2024) sebanyak 7 pejabat Eselon III dan 13 pejabat Eselon IV yang namanya masuk didalam draf mutasi beberapa hari yang lalu kembali dimutasi dan rotasikan, sehingga terkesan mutasi yang dilakukan pihak Pemkab BS di duga ada unsur jual beli jabatan.
Hal Ini menjadi obrolan panas dikalangan masyarakat BS dan Media Sosial seperti di Facebook. Akun Facebook Muhammad Riyat dalam laman statusnya menuliskan “Hebat Pemkab BS ni, pacak mindahka lagi ASN yang dimutasikan tgl 19/Maret/2024 kemarin, pindah lagi kebada lain lagi (dimutasikan lagi) tgl 21/Maret/2024”.
Tak hanya itu akun FB Muhammad Riyat dalam statusnya juga menambahkan hashtag cukup tahu aja sehingga membuat para netizen banyak yang berkomentar. Seperti komentar akun FB Bel Rahmat menuliskan “Bukan pulau mutasi ,”bedagang”.
Ada juga netizen dalam komentarnya menuliskan “Memang hebatlah…kan semua ada tukang kondisinya….”.
Berikut beberapa komentar yang ditulis netizen terkait status mutasi viral di facebook.
Fay Heri “Yg lebih hebat tu masyarakat BS Legowo menerima apapun yang dilakukan pemerintah BS benar atau salah, menerima 😄”.
Saliman Man “Mungkin adau janji2 anak ka pemilu mpay ni”.
Sementara Kepala BKPSDM Bengkulu Selatan, H. Abdul Karim, S.Sos, saat dikonfirmasi melalui aplikasi WhatsApp mengatakan “Tolong hubungi pak Daniel Kabid Mutasi. +62 811-73**-*** ini no WA,” tulisnya.
Sampai berita ini dipublikasikan konfirmasi ke Kabid Pengadaan Informasi Mutasi dan Promosi (PIMP) BKPSDM BS Daniel Rudyanto sedang diupayakan.
Pewarta : Julian