Aspers Kasad Puas Dengan Hasil Rehab RTLH

Kabupaten Semarang-Asisten Personel (Aspers) Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Mulyo Aji MA, menyatakan senang dengan hasil perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang dilakukan oleh Satgas TMMD Kodim 0714/Salatiga, di Desa Ketapang, Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang.
Hal itu disampaikan ketika meninjau langsung rehab RTLH milik Sumarna yang kondisinya saat ini Sudah Layak Huni (SLH).
“Saya sangat senang dengan hasil renovasi RTLH yang telah dikerjakan oleh anggota Satgas TMMD bersama warga, rumah yang semula masuk kategori tidak layak huni sekarang sudah menjadi bagus,” kata Mayjen. Mulyo Aji.
Menurut Aspers Kasad, renovasi yang dilakukan dengan menggunakan material bangunan yang berkualitas, seperti memakai kayu jati, telah sesuai dengan standar yang diharapkan.
Diketahui, dari 13 rumah yang direhab Satgas bersama warga Desa Ketapang pada program TMMD Reg-110 Kodim 0714/Salatiga ini, salah satu yang dikunjungi Aspers Kasad adalah rumah Sumarna (50) yang terletak di Dusun Sari mulyo RT 03 RW 05 Desa Ketapang.
Sebelum direnivasi, ke-13 rumah tersebut, kondisinya memprihatinkan, dimana banyak kayu kerangka rumah yang sudah lapuk, sementara dinding rumah menggunakan kayu dan anyaman bambu yang juga dalam kondisi lapuk. (*Pendim 7014).