Anggota Satgas TMMD Bojonegoro Bantu Panen Padi Petani
Bojonegoro – Selain pengerjaan sasaran fisik program TMMD-110 Kodim 0813/ Bojonegoro, membangun sebuah hubungan yang baik antara TNI dan masyarakat adalah salah satu keharusan karena ibu kandung TNI adalah rakyat),Minggu(28/03/2021).
Hal tersebut tercermin pada kegiatan beberapa Anggota Satgas TMMD yang menyempatkan waktu istirahat untuk ikut membantu masyarakat Dusun Kramanan Desa Jatimulyo yang sedang memanen padi di sawah.
Banyak pengalaman yang kita dapatkan dari kegiatan TMMD 110 di Bojonegoro, kita bisa lebih dekat dengan masyarakat.
“Disela istirahat kami membantu warga yang panen padi, karena lokasinya dekat dengan titik pengerjaan pengaspalan jalan yang dikerjakan oleh Anggota Satgas TMMD,” ujar Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro Kopda Anang,(Pendim 0813).