BlitarDaerahHeadlinePolitik

Anggota DPRD Kabupaten Blitar, Ratna Dewi Turun Langsung Bagikan Takjil Gratis

Blitar,mitratoday.com – Partai Gerindra terus berbagi Takjil gratis, dari awal puasa sampai saat ini Rabu (12/04/2023).

Masyarakat yang ingin mendapatkan takjil gratis dari partai Gerindra pun semakin banyak dan antusias, terbukti dari 200 takjil yang di bagikan habis dalam waktu 5 menit.

Ratna Dewi Nirwana Sari SS, SH Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar sampaikan bahwa pihaknya melakukan pembagian takjil gratis full selama 30 hari penuh dengan harapan membantu warga yang sedang berpuasa

“Jadi, warga yang sedang melakukan ibadah puasa dan kebetulan lewat di depan kantor DPC Gerindra Jalan Kusuma Bangsa Kanigoro kita berikan takjil gratis, dan Alhamdulillah mereka senang,” ujar Anggota DPRD Kabupaten Blitar ini.

Menurutnya, pembagian Takjil gratis yang di lakukan sebagai salah satu bentuk empati dan rasa syukur kepada Allah. Karena masih dipertemukan dengan bulan Ramadhan untuk saling berbagi.

“Kegiatan pembagian takjil gratis kepada masyarakat ini sudah di jadwalkan DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar, selama bulan Ramadhan dan di gilir secara bergantian dari Pengurus DPC, PAC sampai tingkat Desa,” ungkap Ratna Dewi.

Ratna Dewi Nirwana pun berharap dengan adanya pembagian takjil gratis, semua mendapatkan ridho di bulan yang penuh berkah dan bisa berbagi dengan masyarakat yang belum bisa berbuka di rumah.” Pungkas Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar ini.

Pewarta : Novi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button