kodim-1201-mempawah

Anak-anak Desa Tolok Diberikan Motivasi oleh Satgas TMMD

LANDAK – Prada Dandi, salah satu anggota Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak memberikan motivasi kepada anak Desa Tolok, Supar, yang setiap hari membantu ibunya ke ladang untuk memanen padi dan merawat kebun sayurnya di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak, Sabtu (20/3/2021).

Dikatakan Dandi, setelah saling kenal dan akrab, ia dan Supar selalu pergi bersama menuju tempat masing-masing. Kebetulan ladang milik ibunya tidak jauh dari lokasi pembangunan jalan.

“Anak ini mengaku ingin sekali menjadi seorang prajurit dan sering bertanya tentang TNI. Apalagi tentang cerita-cerita perang membuatnya semangat. Kami pun menyarankan kepadanya jika ingin menjadi seperti kami TNI harus rajin dan giat belajar. Raih prestasi sebaik mungkin dan harus mendapatkan nilai yang baik juga selalu taat kepada orang tua,” ucap Prada Dandi.

Supar sangat senang dan bangga bisa kenal dan akrab dengan para Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak.

“Semoga kelak saat dewasa saya bisa seperti mereka memakai baju loreng juga. Bisa membanggakan kedua orangtua saya yang hanya seorang petani,” doa Supar. (pendim1201)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button